Profil Lee Hendrie | Eks Pemain Aston Villa yang Direkrut Bandung FC
Profil Lee Hendrie | Eks Pemain Aston Villa yang Direkrut Bandung FC - Bandung FC resmi merekrut Lee Hendrie, eks pemain Aston Villa, klub Liga Inggris. Bergabungnya Hendrie ke Bandung FC sekaligus mencatatkan namanya sebagai pemain termahal di Liga Primer Indonesia (LPI). Bahkan, disebut-sebut termahal sepanjang sejarah persepakbolaan Indonesia. Berikut profil Lee Hendrie.
Hendrie berposisi sebagai gelandang.Sebelum bergabung Bandung FC, dia bermain di Bradford City (saat ini berlaga di League 2 Liga Inggris). Pemain yang kini berusia 33 tahun itu pernah memperkuat timnas Inggris U21, dengan 12 caps. Sedangkan di timnas senior hanya mencatat 1 caps.
Karir sepakbolanya diawali di Aston Villa pada 1995. Pada 2007 ia pindah ke Stoke City dengan status pinjaman. Setelah itu, dia berpindah-pindah ke beberapa klub di Inggris lainnya seperti Sheffield United, Leichester City, Blackpool dan Bradford City, sebelum akhirnya direkrut Bandung FC.
Biodata:
Nama lengkap: Lee Andrew Hendrie
TTL: Birmingham Inggris, 18 Mei 1977
Tinggi: 178 cm
Posisi: gelandang